Mahasiswa UMKU Raih Juara Orasi Tingkat Naisonal

Insipiratif, mahasiswa UMKU sabet prestasi bergengsi tingkat nasional. Prestasi tersebut diraih dalam ajang UMP Leader Competition (ULC) 2022. Putri Kamila Warda dari Prodi S1 Keperawatan UMKU berhasil mendapatkan juara 2 setelah berjuang melawan kompetitor dari kampus-kampus lain.

Lomba ini merupakan  event lomba dengan tujuan membuka cakrawala, wawasan serta ketangkasan para pemimpin muda yang diaplikasikan dalam sebuah kompetisi kemampuan berbicara di mimbar bebas sekaligus kemampuan membuat karya tulis. Panitia UCL 2022 dari Universitas Muhammadiyah Purwokerto menyelenggarkan Lomba Orasi Tingkat Nasional dengan mengangkat tema “Pemimpin Muda Meneropong Masa Depan Bangsa, dari Purwokerto Untuk Indonesia”.

Warek 3 UMKU Anny Rosiana M, Ns., M.Kep., Sp.Kep J saat ditemui terpisah menyampaikan rasa syukur dan support kepada mahasiswa yang mau berkompetisi baik dilevel regional maupun nasional. “Alhamdulillah, selamat kepada Putri Kamila atas perjuangannya, ini menjadi bukti bahwa akktivis juga mampu berpprestasi, sekaligus menjadi triger untuk mahasiswa lain, semoga nilai positif ini dapat dicontoh oleh mahasiswa lain” ungkapnya. Hal senada juga dismpaikan Putri, “Senang rasanya mampu melewati ini, terimkash support dari kampus, semoga ke depan bisa berpprestasi lebih lagi” ungkapnya.

Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru UMKU